Hari Kelima belas, Senin, 4 Februari 2013 :
Hari ini para mahasiswa mulai mempersiapkan perlengakapan buat persiapan penutupan pada hari rabu, 6 Februari 2013 di balai desa Adiwerna. Seperti memastikan tempat lagi di balai desa, membeli plakat buat hadiah peserta KKN Vokasi UNIMUS, dan mencetak foto kenang-kenangan.
Tidak hanya itu juga, mereka hari ini juga mendapat kepercayaan untuk memberi pelatihan pemanfaatan ampas tahu menjadi berbagai makanan alternatif di panti asuhan Hj. Zaenab Masykhuri. Di sana mereka memasak 3 macam makan sekaligus, yaitu selai, nugget, dan mie.
Ketika memasak ketiganya, mereka sudah mulai lancar dalam presentasi maupun proses pembuatan. Tapi setelah jadi makanan-makanan tersebut, terjadi kejanggalan terhadap salah satu makanan, yatu pada nugget. Teksturnya lembek dan tidak kaku sepertii biasanya. Setelah diteliti, ternyata ketika proses pembuatan adonan, kadar air yang ada pada ampas tahu masih lumayan banyak. Jadi mengakibatkan tekstur nuggetnya lembek. Namun, selain nugget yang kurang, kedua makanan yang lain yatu selai dan mie rasanya sudah enak terutama yang mie di mana sejak awal pelatihan dengan ibu-ibu juga rasanya konsisten selalu enak.
Setelah selesai semuanya, para mahasiswa mengumpulkan para adik panti untuk berkumpul dan mengevaluasi segala kekurangan yang terjadi pada pembuatan makanan tadi. Gunanya evaluas ini, agar nanti ke depannya tidak diulangi kesalahan yang sama oleh merea sehingga akan tercipta makanan yang lebih enak dan lezat. Dan pada malam harnya para mahasiswa juga sudah mulai mencicipi produk hasil lomba dari kelompok satu dan Pesalakan.
0 komentar:
Posting Komentar